Resep OLAHAN TEMPE :
Tempe Lapis Daging
Bahan Tempe Lapis Daging:
- 400 gram tempe, potong 3 x 3 x ½ cm
- 150 gram keju cheddar, potong 3 x 3 x ½ cm
- 10 lembar daging sukiyaki
- 100 ml
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Garam dan merica bubuk secukupnya
- Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng
Bahan Pelapis Tempe Lapis Daging:
- 2 butir telur, kocok lepas
- 200 gram tepung roti
Cara membuat Tempe Lapis Daging :
- Campur bawang putih, garam, merica bubuk, dan air. Gunakan campuran bumbu ini untuk melumuri temped an daging sukiyaki.
- Ambil 1 potong tempe, beri keju diatasnya, tumpuk dengan 1 potong tempe lainnya.
- Bungkus tempe dengan daging sukiyaki hingga tertutup rapi. Lakukan hal sama untuk bahan lainnya, hingga semua tempe, keju dan daging habis.
- Celupkan gulungan tempe kedalam kocokan telur lalu gulingkan diatas tepung roti hingga rata. Lakukan pelapisan ini masing-masing 2 kali.
- Panaskan minyak goreng, goreng tempe hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Tempe Lapis Daging siap disajikan.